Mahasiswa Prodi Teknik Sipil Unitomo Wujudkan Kontribusi Nyata melalui Kegiatan Pengabdian di Ponorogo
Tim mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Teknik Sipil Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) melaksanakan kegiatan pengabdian pada masyarakat di TK Islam Dzikrullah Ponorogo, Kamis (30/11), membuktikan komitmen aktif Universitas dalam memberikan kontribusi positif kepada lingkungan sekitar. Kegiatan ini turut didampingi oleh Kaprodi Teknik Sipil, Lidya Octaviani B, S.T., M.T., yang memberikan bimbingan langsung kepada mahasiswa.